Powered By Blogger

Rabu, 26 Januari 2011

Jejen MRI, Nova Fisioterapi


Selain Munadi, ada dua pemain Persib lainnya yang masuk dalam daftar cedera. Mereka adalah Nova Arianto dan Jejen Zaenal Abidin. Untuk mengetahui kondisi cedera lutut yang dialaminya sejak masa pemusatan latihan di Indramayu, Jejen sudah melakukan pemeriksaan MRI pada Selasa (25/1). "MRI untuk Jejen sudah. Tapi, hasilnya belum diketahui. Mungkin dalam beberapa hari ke depan. MRI dilakukan untuk melihat dengan jelas seperti apa cedera yang dialami Jejen," kata dokter tim Persib, dr. Rafi Ghani di Mes Persib, Jln. A. Yani Bandung, Selasa (25/1). "Tanpa observasi melalui MRI, penanganan cedera itu akan subjektif, artinya hanya orang yang bersangkutan (cedera) yang bisa merasakannya. Sebagai dokter tim, saya hanya menganjurkan langkah-langkah penanganan yang menurut pertimbangan saya aman dan positif untuk pemulihan pemain. Itupun dilakukan setelah ada pemeriksaan biasa seperti memeriksa kondisi serta fungsi kerja otot serta apa yang dirasakan oleh Jejen," ujar Rafi.


Berbeda dengan Munadi dan Jejen yang absen pada sesi latihan perdana untuk menghadapi tur Papua di Stadion Siliwangi Bandung, Nova tetap hadir dalam latihan. Namun, bek bernomor punggung 30 ini hanya berlatih ringan di pinggir lapangan. "Kalau Nova hanya membutuhkan fisioterapi saja," ujar Rafi. Munadi dan Jejen sudah bisa dipastikan tidak akan turut dalam rombongan Persib yang bertolak ke Papua, Kamis (27/1). Sementara Nova kemungkinan besar tetap akan diboyong. ***

Tidak ada komentar:

Posting Komentar